RPP TEYL (TEACHING ENGLISH FOR YOUNG LEARNER) MEDIA SMART CARD


PEMETAAN STANDAR KOMPETENSI (SK) DAN KOMPETENSI DASAR (KD)
TAHUN PELAJARAN : 2018/2019
SEKOLAH                             : SD
KELAS                                    : 1 (SATU)
MATA PELAJARAN           : BAHASA INGGRIS
SEMESTER                           : 2 (DUA)
Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
KKM
Indikator Pencapaian Kompetensi
Alokasi Waktu
Menulis
8. Mengeja dan Menyalin tulisan bahasa inggris sangat sederhana dalam konteks kelas
8.1 Menyalin kosakata bahasa Inggris sangat sederhana secara tepat dan berterima dengan ejaan yang benar

Menyalin dan mencocokan kata dengan gambar yang sesuai


8.2 Melengkapi kosakata sangat sederhana secara tepat dan berterima




SYLABUS SD /MI
KELAS I

NO
KOMPETISI DASAR
IPK/Tujuan Pembelajaran
Materi
Kegiatan Pembelajaran
Ass
1
8.1 Menyalin kosakata bahasa Inggris sangat sederhana secara tepat dan berterima dengan ejaan yang benar

8.2 Melengkapi kosakata sangat sederhana secara tepat dan berterima
C1. Mengidentifikasi kosakata bahasa inggris yang sangat sederhana secara tepat dan berterima dengan ejaan yang benar

C2. Menjelaskan Makna dari kosakata sangat sederhana dalam bahasa inggris secara tepat dan berterima

C3. Menggunakan kosakata sangat sederhana dalam bahasa inggris secara tepat

·   Fungsi Sosial
Memperkenalkan kosakata bahasa inggris yang baru
·   Struktur Teks
Melafalkan huruf alfabelt dalam bahasa inggris secara tepat
Melatih siswa untuk menyebutkan kosakata dalam bahasa inggris dari huruf yang diawali oleh alfabelt tersebut
·   Unsur Kebahasaan
    Mengeja kosakata    tersebut dengan alfabelt yang sesuai
1. Menyimak dan menirukan guru membacakan huruf alfabelt secara lantang
2. Mengikuti guru membacakan kosakata serta mengeja dengan benar
3.Mengeja huruf kemudian meminta siswa menebak kosakata tersebut 4. Menyalin dan mencocokan kata dengan gambar yang sesuai
5. Melengkapi kosakata dengan huruf yang sesuai

Lisan




Lisan




Lisan




Tulis

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Mata Pelajaran                                 : Bahasa Inggris
Kelas/Semester                               : I (SATU)/II (DUA)
Pertemuan Ke-                                 : IV
Alokasi Waktu                                  : 2 JAM (2 X 45 Menit)

A.     Standar Kompetensi
Menulis
8. Mengeja dan Menyalin tulisan bahasa inggris sangat sederhana dalam konteks kelas

B.     Kompetensi Dasar dan Indikator

Kompetensi Dasar
Indikator
8.1 Menyalin kosakata bahasa Inggris sangat sederhana secara tepat dan berterima dengan ejaan yang benar

8.2 Melengkapi kosakata sangat sederhana secara tepat dan berterima
C1. Mengidentifikasi kosakata bahasa inggris yang sangat sederhana secara tepat dan berterima dengan ejaan yang benar

C2. Menjelaskan Makna dari kosakata sangat sederhana dalam bahasa inggris secara tepat dan berterima

C3. Menggunakan kosakata sangat sederhana dalam bahasa inggris secara tepat


C.      Tujuan Pembelajaran

Melalui Pembelajaran Berbasis kosakata, peserta didik terampil menerapkan fungsi sosial, struktur teks dan unsur kebahasaan, serta mahir menyusun kosakata dalam bahasa inggris secara tepat dengan menggunakan ejaan yang benar baik lisan dan tulis sangat pendek dan sederhana.
D.      Materi Pembelajaran 
Fungsi Sosial :Memperkenalkan kosakata sederhana dalam bahasa inggris
Struktur Teks : Melafalkan huruf alfabelt dalam bahasa inggris secara tepat, melatih siswa untuk menyebutkan kosakata dalam bahasa inggris dari huruf yang diawali oleh alfabelt tersebut
Unsur Kebahasaan:   Mengeja kosakata tersebut dengan alfabelt yang sesuai

E.       Metode Pembelajaran
Diskusi, tanya jawab, Picture and picture (Project) dan Presentasi


F.       Madia/alat/bahan/sumber
1.       Media/alat          : Pictures/Smart Card
2.       Bahan                   : Buku dan LKS  
3.       Sumber Belajar:
·      Buku Siswa Bahasa InggrisKelas I SD
·      Buku Guru Bahasa Inggris Kelas I SD
·      Internet

G.     Kegiatan Pembelajaran
1.       Pertemuan Pertama: (2 JP)
Indikator: -  Mengidentifikasi kosakata bahasa inggris yang sangat sederhana secara tepat dan berterima dengan ejaan yang benar
Menjelaskan Makna dari kosakata sangat sederhana dalam bahasa inggris secara tepat dan berterima
C3. Menggunakan kosakata sangat sederhana dalam bahasa inggris secara tepat
a.      Kegiatan Pendahuluan (10’)
·         Menyiapkan peserta didik untuk mengikuti proses pembelajaran seperti berdoa, absensi, menyiapkan kelas dan memperkanlkan diri
·         Memotivasi peserta didik secara kontekstual sesuai dengan manfaat pembelajaran mengenai penggunaan smart card.
·         Mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang terkait dengan materi yang akan dipelajari dari huruf alfabelt
·         Menjelaskan tujuan pembelajaran, dan setiap kegiatan yang akan dilakukan siswa untuk mencapai tujuan tersebut.

b.      Kegiatan Inti  (40’)

·         Guru melafalkan huruf alfabelt dengan diikuti oleh siswa dengan suara lantang
·         Siswa mengucapkan huruf alfabelt sendiri dengan arahan Guru
·         Guru memberikan satu kosakata dari salah satu kartu, kemudian mengeja hurufnya secara perlahan.
·         Guru mengambil kartu secara acak dan mengeja bersama-sama siswa dengan suara keras.
·         Melakukan kegiatan tersebut secara berulang dengan kosakata yang berbeda.
·         Guru mencoba menunjuk gambar dan meminta siswa menebak gambar tersebut kemudian mengejanya.
·         Guru menuliskan beberapa kosakata yang baru dengan menghilangkan salah satu hurufnya dan meminta siswa melengkapi kekurangan huruf tersebut.
c.       Kegiatan Penutup (10’)
·         Memberikan umpan balik terhadap proses pembelajaran: Menyimpulkan apa yang dipelajari hari ini.
·         Guru menutup dengan salam dan mengucapkan ungkapan berpisah dalam bahasa Inggris.

H. Ulangan Harian / Soal Akhir Pertemuan
Mengerjakan soal pilihan ganda sejumlah 10 butir soal.
Fill in the right word.

1.  Red Apple
2. Giraffe
3. Elephant
4. Smart Mouse
5. Black book
6. Zebra
7. Colour
8. Dog
9.Big house
10. Ball


Comments

Popular posts from this blog

CONTOH RPP BAHASA INGGRIS LISTENING SKILL

CONTOH (RPP) BAHASA INGGRIS CONDITIONAL SENTENCE SMA KELAS XII/1